Bahan:
350 g daging kerang darah
250 ml santan dari 1/4 butir kelapa parut
3 lembar daun jeruk purut
1 batang serai, ambil bagian yang putih, memarkan
2 sendok makan kecap manis
3 sendok makan minyak
2 sendok makan bawang merah goreng
Haluskan:
1 sendok makan ketumbar sangrai
1 sendok teh merica butir
5 butir kemiri sangrai
1 siung bawang putih
6 butir bawang merah
1 cm lengkuas
1 sendok teh garam
1,5 sendok makan gula merah iris
Cara membuat:
Aduk rata, daging kerang darah dan bumbu halus.
Masak kerang berbumbu, santan, daun jeruk purut dan serai diatas api sedang sampai kerang empuk dan santan mengental.
Masukkan kecap manis dan minyak, biarkan mendidih dan aduk sampai semua bahan matang dan agak kering.
Angkat, sajikan hangat.
Untuk 5 orang
0 Response to "Kerang Kecap Manis"
Posting Komentar