Bahan:
- 2 sdm minyak sayur
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 1 sdm daun bawang cincang
- 75 g daging sapi, iris halus
- 30 g wortel, cincang halus
- 2 butir telur ayam, kocok lepas
- 300 g nasi pulen
- 2 sdm shoyu
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
Cara Membuat:
- Panaskan sedikit minyak, masukkan telur ayam.
- Aduk cepat hingga bergumpal kecil lalu angkat.
- Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga wangi dan layu.
- Masukkan daging sapi, aduk hingga kaku dan agak kering.
- Tambahkan daun bawang dan wortel, aduk hingga layu.
- Masukkan nasi dan telur, gunakan api besar.
- Aduk cepat hingga rata lalu angkat.
- Sajikan hangat dengan gari (acar jahe).
Sajian untuk 2 porsi.
ARTIKEL TERKAIT : Detik Food