Kakap Goreng Saus Asam Pedas

STEMPEL 13 MENIT

Kakap Goreng Saus Asam Pedas
Bahan:
750 g daging ikan kakap, potong 4 x 6 x 1 cm
1 butir putih telur
100 g maizena
1 sendok makan airjeruk nipis
1/2sendok teh garam minyak untuk menggoreng

Sauce:
2 sendok makan minyak sayur
3 siung bawang putih, cincang halus
1 sendok makan jahe cincang
3 sendok makan SAUS TOMAT
2 sendok makan SAUS SAMBAL
1/2 sendok makan gula pasir
1 sendok makan KECAP IKAN
150 ml air
2 sendok teh maizena, larutkan dengan sedikit air

Cara membuat:
Lumuri daging ikan kakap dengan air jeruk nipis dan garam.
Celupkan satu persatu daging ikan kakap ke dalam putih telur, dan gulingkan ke tepung maizena sehingga seluruh bagian daging ikan kakap tertutup.
Goreng ikan kakap dalam minyak panas hingga matang, angkat.

Saus: 
Panaskan 2 sendok makan minyak sisa menggoreng, tumis bawang putih dan jahe'hingga harum. Masuk-
kan SAUS TOMAT, SAUS SAMBAL ABC, gula pasir, KECAP IKAN dan air, didihkan.
Masukkan ikan kakap ke dalam saus, aduk sebentar hingga rata, angkat.

Untuk 4 orang

0 Response to "Kakap Goreng Saus Asam Pedas"

Posting Komentar