Resep Ayam Bakar Bumbu Rujak

STEMPEL 13 MENIT



Bahan :
1 ekor ayam (berukuran kecil), dipotong menjadi empat bagian
3 sdm minyak, untuk menumis

Bumbu :
3 lembar daun salam
2 batang serai, dimemarkan
1 sdt garam
1 sdm gula putih
500 ml santan
6 siung bawang putih
6 siung bawang merah
2 cm kunyit
8 buah cabai merah keriting
½ sdt terasi
3 cm jahe, dimemarkan
3 cm lengkuas, dimemarkan.

Cara Membuat :
Haluskan bawang putih, bawang merah, kunyit, cabai merah, dan terasi. Tumis bumbu yang dihaluskan bersama jahe, lengkuas, daun salam, dan serai hingga harum
Masukkan ayam, aduk-aduk hingga berubah warna.
Masukkan santan dan bumbu lainnya. Masak ayam dengan api kecil hingga empuk dan kuah mengental, angkat.
Bakar ayam hingga kecokelatan, sambil sesekali diolesi bumbu rebusan, angkat, sajikan dengan sambal terasi atau sisa bumbu rebusan.

0 Response to "Resep Ayam Bakar Bumbu Rujak"

Posting Komentar