Bahan:
1. 1 kg kentang (iris seoerti batang korek). garam, sedikit terigu, minyak untuk menggoreng
2.
- 50 gram margarin
- 1 bawang bombay
- 50 gram terigu
- 300 cc kaldu ayam
- 200 cc susu
- 350 gram daging ayam cincang
- 250 gram udang rebus, kupas cincang
- 150 gram wortel potong kotak kecil rebus matang
- 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica
- 1/4 sendok teh pala bubuk
- 1 sendok peterseli cincang
Cara membuat:
1. Rendam kentang dalam air garam, tiriskan dan keringkan. Atur calam cetakan mangkuk (mangkuk kawat bergagang) bergaris tengah 5 cm, hingga sama tebal lalu taburi dengan sedikit terigu. Masukan dalam minyak panas, usahakan terendam. Tunggu hingga lepas dari cetakan dan goreng sampai kering kecoklatan. Tiriskan dan simpan didalam tempat kedap udara.
2. Lelehkan mentega, tumis bawang bombay, masukan terigu dan aduk sampai rata. Tuangi kaldu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk. Masukan susu, daging ayam, udang, wortel, garam, merica, pala dan aduk hingga rata. Senbelum diangkat masukan peterseli cincang.
Trahir isi setiap mabgkuk kulit dengan adonan isi, hias dengan setangkai peterseli dan irisan cabe.
0 Response to "Sarang Burung"
Posting Komentar