Sotong Saus Pedas

STEMPEL 13 MENIT
BAHAN :
  1. 300 gr Sotong / Cumi , bersihkan, potong2
  2. 100 gr taoge
  3. 3 buah cabai merah, iris tipis
  4. 3 buah cabai hijau, iris tipis
  5. 1 batang daun bawang, iris serong
  6. 1 buah bawang bombai, potong dadu 1 cm
  7. 6 siung bawang putih, memarkan
  8. 3 sdm mentega
  9. 10 sendok air
  10. 1 sdt merica bubuk
  11. 1 sdt garam
  12. 1 sdm saus tiram
  13. 1 sdm kecap manis
  14. Daun sawi Hijau / Daun Salad untuk hisaan

CARA MEMBUAT :
  • Panaskan mentega, tumis bwang putih dan bawang bombai hingga harum dan layu
  • Masukkan Sotong, masak hingga berubah wrna
  • Tambahkan air, daun bawang, cabai merah, cabai hijau, garam, merica, saus tiram, kecap manis. didihkan dengan api besar.
  • Masukkan taoge, aduk cepat 5 menit.
  • angkat, sajikan selagi hangat.

0 Response to "Sotong Saus Pedas"

Posting Komentar